Friday 1 January 2016

Apa itu internet marketing ?

Memang sebagian orang sudah mengerti tentang istilah Internet Marketing atau Online marketing ini. Namun secara definisi , persepsi yang diutarakan berbeda-beda. Disini saya akan sedikit mengulas tentang apa definisi Internet marketing sesuai dengan perspektif dari pengalaman saya selama beberapa tahun menggeluti marketing, khususnya pada lingkup dunia maya (online).

Definisi

Internet marketing atau online marketing atau bisa disebut pemasaran online merupakan suatu kegiatan pemasaran atau penawaran produk,barang, atau jasa yang dilakukan dengan menggunakan media elektronik atau internet (network).

Bentuk dari kegiatan pemasaran online atau online marketing ini bermacam - macam, antara lain :
1. Memperkenalkan produk melalui iklan-iklan pada situs media sosial seperti Facebook, twitter, instagram, bbm, dan lain lain.
2. Membangun relasi bisnis secara online, melalui berbagai forum bisnis online
3. Membuat penawaran tentang produk atau jasa bisnis kita yang dipublikasikan secara online, bisa melalui blog, website, landing page, dll.

Kelebihan Internet marketing

1. Mudah dalam mengajukan penawaran secara online dengan berbagai fasilitas situs - situs yang mendukung periklanan bisnis
2. Lebih hemat waktu, tenaga, dan materi dalam melakukan publikasi iklan
3. Promosi yang tidak berbatas waktu dibandingkan marketing offline yang terbatas oleh jam kerja maupun jadwal klien yang dikunjungi.
4. Mudah dan simple, karena tidak membutuhkan outlet nyata atau fisik , brosur , banner , spanduk , dll.
5. Mudah dalam berkomunikasi dengan klien atau customer baik jarak dekan maupun jauh.

Perkembangan teknologi sangat mendukung bagi para wirausahawan yang ingin sukses dalam berbagai aspek. Disini internet marketing sangat berperan penting dalam kesuksesan suatu usaha atau bisnis, namun juga tidak sedikit-pun mengenyampingkan strategi marketing offline (langsung). Karena bagaimanapun hubungan antar penjual dan pembeli akan terbina dengan harmonis jika bisa saling menjaga silahturahmi.

1 comment:

  1. terima kasih atas ilmunya artkelnya sangat bermanpaat
    semoga sukses sealalu buat admin

    ReplyDelete